Tuesday, September 8, 2009
Home »
Catatan Saja
» Bukti kepedulian PT Djarum terhadap pendidikan
Bukti kepedulian PT Djarum terhadap pendidikan
GENAP sudah 25 tahun PT Djarum memberikan kontribusi nyata untuk pengembangan pendidikan di Indonesia lewat program Corporate Social Responsibility (CSR) bernama Djarum Bakti Pendidikan.
Program ini merupakan pemberian beasiswa kepada mahasiswa berprestasi, yang mengalami keterbatasan finansial. Djarum menyadari bahwa pendidikan adalah sebuah proses sosial dan investasi SDM jangka panjang. Sayangnya, kesulitan ekonomi menghambat anak bangsa mengembangkan diri dan meraih prestasi akademik.
Djarum Bakti pendidikan memulai kiprahnya melalui pemberian bantuan pembiayaan kepada mahasiswa Universitas Diponegoro Semarang, di tahun 1984. Di usianya yang mencapai seperempat abad, terhitung sudah 5.886 mahasiswa yang menjadi Beswan Djarum (istilah singkatan untuk penerima Beasiswa Djarum). Beswan Djarum ini tersebar di 71 universitas di lebih dari 20 provinsi. Bagi mahasiswa yang berminat mengikuti program ini,
Djarum memberikan kesempatan kepada mereka setiap tahunnya. Adapun persyaratan yang diajukan di antaranya, merupakan mahasiswa yang memiliki IPK di atas 3.00 pada akhir semester empat, aktif berorganisasi, dan datang dari kalangan keluarga tidak mampu. Serta bersedia membuat tulisan singkat, mengikuti tes wawancara, dan psikotes.
Sejalan dengan semakin bertambahnya peminat Beasiswa Djarum, program ini mengalami evolusi dalam hal perluasan wilayah geografis penerima beasiswa, yang ditandai dengan penambahan jumlah universitas baik perguruan tinggi negeri maupun perguruan tinggi swasta di seluruh Indonesia. Evolusi juga dilakukan dalam model pemberian beasiswa.
Dalam rangka 25 tahun, Djarum Bakti Pendidikan berkeinginan memperkuat sosialisasi program Beswan Djarum tersebut kepada masyarakat luas, melalui program komunikasi bertemakan ”Come Join Us!”.
kalo dilihat dari sepak terjangnya, emang pt. djarum sangat berkomit thd bangsa ini..meski perusahaan rokok, tapi perusahaan ini mau berbagi
ReplyDelete